Berita Update Terbaru
Berita  

PSI Protes Rencana Wisata Pulau Kucing, Ancam Ekosistem Pulau Seribu!

PSI Protes Rencana Wisata Pulau Kucing, Ancam Ekosistem Pulau Seribu!
PSI Protes Rencana Wisata pulau kucing, Ancam Ekosistem pulau seribu!

Partai Solidaritas Indonesia ( PSI ) menolak rencana pembukaan wisata pulau kucing di Pulau Seribu. Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Fraksi PSI Francine Widjojo menilai rencana tersebut berisiko mengganggu ekosistem di kawasan Pulau Seribu, terutama di pulau tidung Kecil yang akan digunakan sebagai lokasi pulau tematik kucing.

Francine yang juga pegiat kesejahteraan hewan, mengingatkan bahwa kucing adalah predator alami bagi satwa liar, terutama burung. Dia menyinggung kawasan Pulau Tidung Kecil menjadi tempat konservasi burung kutilang.

“Padahal pada 2019 Dinas KPKP Jakarta pernah melepasliarkan burung-burung kutilang di Pulau Tidung Kecil untuk konservasi spesies tersebut,” kata Francine kepada wartawan, Senin (26/5/2025).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *