Berita Update Terbaru
Berita  

“Potret Udara: Kebakaran Hutan di Rohil Ancam Hidup Ratusan Warga”

“Potret Udara: Kebakaran Hutan di Rohil Ancam Hidup Ratusan Warga”

Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) menjadi wilayah terluas yang mengalami kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Provinsi Riau. Upaya pemadaman masih terus dilakukan oleh petugas gabungan dari jajaran Polda Riau, Tentara Nasional Indonesia (TNI), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPD), Manggala Agni, hingga Masyarakat Peduli Api (MPA).

Siang ini, Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan bersama dengan Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Rio Firdianto mendampingi Menteri Kehutanan (Menhut) Raja Juli Antoni, melakukan pengecekan via udara ke lokasi karhutla di Kabupaten Rohil, Rabu (23/7/2025).

Berdasarkan foto dan video udara yang diperoleh detikcom , terlihat sebagian wilayah Rohil masih mengalami karhutla. Dari foto yang diperoleh, terlihat ada beberapa titik hotspot di lokasi tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *