![[Penembakan Pengacara di Jakpus: Konflik Kelompok yang Mendadak, Pelaku Terus Diburu]](https://sumberportal.com/wp-content/uploads/2025/10/featured_1761644451777.jpg)
Polisi masih menyelidiki kasus pengeroyokan dan penembakan seorang pengacara berinisial WA (34) di kawasan Tanah Abang , Jakarta Pusat (Jakpus). Polisi menyebut penembakan itu bermula dari konflik antarkelompok.
“Itu kelompok sama kelompok,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Roby Heri Saputra kepada wartawan, Selasa (28/10/2025).
Roby mengatakan pelaku penembakan satu orang. Saat ini polisi masih memburu pelaku.









