
Chelsea memang tak diperkirakan ikut persaingan juara Liga Inggris musim ini. Tapi adakah sang manajer, Enzo Maresca , merasa The Blues bisa ikut bersaing?
Chelsea, meski berhasil menjadi juara dunia usai memenangi Piala Dunia Antarklub pada musim panas lalu, tak pernah benar-benar dianggap akan bersaing untuk titel juara Liga Inggris. Dua nama paling santer disebut adalah Liverpool dan Arsenal.











