
Pemerintah Iran bersumpah akan membangun kembali fasilitas-fasilitas nuklir yang rusak akibat serangan Israel dan Amerika Serikat (AS) beberapa bulan lalu. Teheran bertekad untuk membangun kembali fasilitas nuklirnya menjadi “lebih kuat dari sebelumnya”.
Presiden AS Donald Trump sebelumnya mengklaim serangan Washington telah memusnahkan program nuklir Iran, tetapi tingkat kerusakan sebenarnya masih belum diketahui secara jelas.
Presiden Iran Masoud Pezeshkian , seperti dilansir AFP , Senin (3/11/2025), menegaskan bahwa negaranya “akan membangun (situs-situs yang hancur) lebih kuat dari sebelumnya”.









