
Tak ada pelat kendaraan pada mobil Ford Mustang yang menabrak pohon di Pekanbaru, Riau. Polisi sempat menduga mobil itu bodong.
“Kami sempat mengira itu bodong atau tak bersurat. Karena memang tidak ada nomor pelat kendaraan, tak dipasang,” ucap Kasat Lantas Polresta Pekanbaru AKP Satrio saat dikonfirmasi, dilansir detikSumut, Selasa (11/11/2025).











