
Polisi menyebut ada empat restoran yang mendatangi Polsek Playen karena menjadi korban penggelapan oleh pemilik biro perjalanan, F (27), warga Candigatak, Cepogo, Boyolali, Jawa Tengah. Modusnya sama, rombongan wisatawan sudah membayar uang ke F lunas tapi tak dibayarkan sepenuhnya.
“Sementara yang sudah datang ke Polsek ada empat restoran yang berasal dari Gunungkidul dan Jogja,” kata Kanit Reskrim Polsek Playen, Aiptu Denny Wahyu Aji dilansir detikJogja , Senin (10/11/2025).











