
Lalu lintas di sekitar Tanjung Duren arah Pinang Ranti Jakarta Timur mengalami kepadatan akibat adanya truk mogok. Imbasnya layanan bus TransJakarta mengalami keterlambatan.
“Koridor 8, 9, Rute 3F, 8M, 8K, 9A, dan S11 mengalami keterlambatan kedatangan terkait adanya truk mogok di sekitar Tanjung Duren arah Pinang Ranti yang mengakibatkan kepadatan lalu lintas,” kata PT Transjakarta melalui akun X resminya, Selasa (14/10/2025).