
Presiden RI Prabowo Subianto sempat mengungkit ‘bandung spirit’ atau istilah untuk Konferensi Asia Afrika (KAA) 1955 di Bandung saat berbicara di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) BRICS di Rio de Janeiro, Brasil . Prabowo mengingatkan pentingnya ‘Bandung Spirit’ terus menjadi pegangan dalam forum BRICS.
“Dan juga Bapak Presiden menegaskan hubungan terhadap Palestina dan secara khusus untuk mengingatkan Bandung spirit agar bisa dibawa dalam forum dilanjutkan dalam forum BRICS tersebut,” kata Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto kepada wartawan usai acara KTT BRICS di Brasil, dikutip Senin (7/7/2025).