
Barcelona harus melakukan cuci gudang jika ingin mendaftarkan pemain baru pada musim 2025/2026. El Barca perlu mengurangi beban gaji tim.
Barcelona sudah aktif di bursa transfer musim panas ini. El Barca telah mendatangkan Joan Garcia dari Espanyol dengan nilai transfer 25 juta euro.
Blaugrana tampaknya masih akan bergerak mendatangkan pemain baru. Mereka dilaporkan bakal menebus Nico Williams dari Athletic Bilbao dengan membayar klausul pelepasannya senilai 58 juta euro.